Sentani, TajukPapua.com- Pemerintah Kabupaten Jayapura akan memberikan beasiswa khusus untuk siswa-siswi yang berasal dari wilayah Tabi. Hal ini disampaikan Bupati Jayapura Yunus Wonda saat rapat evaluasi, Senin 26/05/2025.
“Tahun depan kami akan membiayai beasiswa untuk anak-anak Tabi keluar Papua.”tegas Yunus Wonda.
Bupati Wonda sangat menyayangkan diera otonomi khusus saat ini pemerintah tidak memberikan beasiswa kepada anak-anak yang kuliah di luar Papua.
“Saya heran kalau kita itu tidak menyediakan beasiswa untuk anak-anak Papua, padahal di daerah gunung itu memberikan beasiswa dari dana Otsus untuk anak-anak mereka yang keluar Papua’ masa kita tidak bisa APBD kita sama,”kata Yunus Wonda.
Pendidikan adalah pilar utama, kata politisi Partai Demokrat ini,” seringkali kita bicara pendidikan tetapi mutu harus menjadi prioritas.”jelasnya
Ia berharap kepada semua pihak untuk memprioritaskan pendidikan dalam pembangunan Papua kedepan,” gedung dan jembatan yang kita bangun bukan masa depan tetapi anak-anak adalah masa depan Papua, masa depan bangsa,”jelasnya.
Jika saat ini tidak menyiapkan siswa dengan mutu pendidikan yang baik maka, semuanya yang kita bangun adalah sia-sia.”ungkapnya.
Pembiayaan beasiswa akan menggunakan dana otonomi khusus sesuai dengan UU otsus bahwa dana otonomi khusus hanya untuk membiayai pendidikan , kesehatan dan ekonomi kerakyatan
“Jangan terjemahkan UU otsus sesuai dengan pikiran kita, padahal sudah jelas hanya untuk membiayai pendidikan, kesehatan dan ekonomi kerakyatan .”tegas Wonda.



















